FAST RESPOND VIA WHATSAPP ROEMAH BOENGA +62 821.6434.0000

About Us

salam kenal ,

Ada pepatah , tak kenal maka tak sayang . Kami ingin memperkenalkan RoemahBoenga sesungguhnya kepada klien kami , bukan hanya melihat dari produk yang kami tunjukkan , tetapi juga kualitas , intregritas , tujuan dan harapan kami .


KAPAN YAH …MULAI DIDIRIKAN ?

Bermula dari hobi akan seni dalam memperindah interior ,terutama dalam menata bunga. Awalnya kami hanya menerima pesanan dari teman , kenalan dan kerabat dekat , namun dengan bertambahnya waktu ,bertambah pula pelangganan kami sehingga dengan anjuran para kerabat agar kami membuka toko supaya dapat melihat lebih banyak koleksi yang kami sediakan , maka pada tahun 2004 kami meresmikan pembukaan toko kami yang sah agar kami juga terlihat eksis.

Melalui jaringan internet , kami ingin memberikan pelayanan lebih lagi kepada pelanggan kami yang kadang kala sibuk dan harus menghemat waktu , sehingga mereka dapat memilih bunga melalui website kami , kami ingin menyajikan lebih banyak pilihan . Juga bagi para pelanggan yang kadang berada jauh di tempat lain (Propinsi lain) , kami juga dapat membantu mempacking dan  mengantarkan bunga rangkaian artifisial untuk anda dengan tepat dan aman seiring kami sudah sering melakukan penghantaran bunga dan berbagai accesoris home dekor di kota kota lain


MENGAPA ” ROEMAH BOENGA” GITU LHO..?

Karena awalnya kami berasal dari pekerja rumahan , yang ingin lebih menuju kepada hobi daripada (mengejar keuntungan ) , kami lebih ingin menciptakan suasana santai dan kekeluargaan di antara sesama pekerja daripada persaingan , karena kami percaya dengan keinginan untuk memberi kami pasti juga akan menerima.

Dalam merangkai bunga , suasana hati sangat menentukan chi dan tatanan yang akan dibentuk . Makanya di dalam ruang kerja kami selalu menciptakan energi yang positif. Agar sesuatu yang dikerjakan dengan cinta , akan menghasilkan keindahan , karena merangkai bunga bukan sekedar ilmu design (komposisi , warna , dan teknik  lainnya) tetapi juga harus dapat memberikan arti yang mendalam kepada orang yang menerima

Karena itulah dengan kata “Roemah Boenga”  kami ingin lebih membuat pelanggan kami merasa mereka memang adalah sahabat kami yang dengan senang hati kami akan memberi solusi dan segala bantuan yang terbaik yang dapat kami berikan .